LEBAK – DIMENSITV.COM – Polsek Muncang melaksanakan giat “Jum’at Curhat Bareng Kapolsek” bertempat di Kampung Muncang Desa Muncang, Kecematan Muncang Kabupaten Lebak. acara dimulai pukul 09:00 WIB. Jum’at (6/1/2023).
Acara di hadiri Kapolsek Muncang IPTU Heri Susanto, SH.MM, Bripka Wardani, (Kanit Binmas) Bripka Suganda, (Kspkt Muncang) Bripka M. Hasyim, (Bhabinkamtibmas), serta dihadiri Tokoh agama KH. Ama Hasanuddin, desa muncang, KH. Inong, tokoh masyarakat des muncang, Ustadz Aceng, tokoh masyarakat desa muncang, Abeng Sutisna, kepala pemuda desa muncang, serta Masyarakat muncang.
“Kapolres Lebak AKBP Wiwin Setiawan, SIK.,MH melalui Kapolsek muncang Iptu Heri Susanto, SH.MM mengatakan, “Ya benar hari ini kami melaksanakan Giat Curhat Jum’at dalam rangka menjaga Keamanan dan Ketertiban masyarakat, meningkatkan sambang ke Tokoh masyarakat, tokoh pemuda, sambil mendengarkan curhatan, keluhan, dan aduan permasalahan yang ada di Daerah Hukum Polsek muncang, sekaligus menjalin kemitraan kepada masyarakat,” kata Iptu Heri Susanto.
“Agar masyarkat desa muncang aman dari segala tindakan kejahatan, masyarakat harus lebih meningkatkan siskamling supaya meminimalisir terjadinya tindak pidana, serta bersama-sama menciptakan keharmonisan antara Ulama, umaro dengan Polri. Dan insya Allah setiap hari jum’at kami akan melaksanakan dor to dor sambang ke setiap Kampung yang ada di Wilayah hukum polsek muncang, untuk menjalin tali silaturahmi dan kemitraan antara Masyarakat dengan Polri, sambil mendengarkan curhatan keluhan dari masyarakat,” tambahnya.
Terjalinya komunikasi aktif khamtibmas antara petugas Kepolisian dengan warga masyarakat, terkait gangguan khamtibmas,” Tutupnya.
(NOMA)