Kota Tangerang – Dimensitv.com – Polsek Batuceper melakukan kegiatan simulasi jelang pemilu serentak 2024 di GOR Batuceper, Perumahan Taman Poris Gaga RW 06, Kelurahan Poris Gaga, Kecamatan Batuceper Kota Tangerang, Rabu (24/1) pagi
Simulasi tersebut diawali dengan apel kesiapan personil lalu pengawalan pendistribusian dari gudang Logistik PPK menuju PPS Kelurahan kemudian ke TPS oleh personil KPU dan didampingi pihak oleh tiga pilar dengan membawa sepeda motor dinas Polsek dan Koramil Batuceper, Mobil dinas Patroli Polsek Batuceper, Truck pengangkut Kotak Suara Logistik Kendaraan dinas Trantib Kecamatan Batuceper
Petugas PPK dan Panwaslu mulai mengangkut Logistik Pemilu 2024 kedalam kendaraan Truck yang telah disiapkan didepan GOR Batuceper dibantu pengawasan petugas 3 (tiga) Pilar
Setelah Logistik berada didalam Truck pengangkut, kemudian Petugas PPK dan Panwaslu serta Petugas Pengawalan dari 3 (tiga) pilar bersiap-siap untuk mengirim ke PPS Kelurahan dengan keadaan tersegel
Sekitar 92 orang menghadiri program itu dengan berbagai instansi di Kecamatan Batuceper. Turut hadir pula Kapolsek Batuceper, Camat Batuceper, Panwascam, PPK, dan Kasi Trantib dan perwakilan dari Koramil dan para jajaran masing-masing
Kapolsek Batuceper, Kompol Gunawan mengatakan, kegiatan tersebut diantaranya agar perkuat sinergitas antar instansi yang ada di wilayah Batuceper,
“Kegiatan ini guna untuk memperkuat sinergi antar instansi jelang pemilihan umum 2024 supaya kedepannya tidak ada hal yang tidak diinginkan,” ujarnya pasca simulasi, Rabu (24/1)
Ia berharap pemilu serentak di tahun 2024 ini berjalan dengan lancar dan kondusif sesuai apa yang diinginkan,
“Mudah-mudahan pemilu 2024 berjalan aman, nyaman dan tentram tidak ada kericuhan khususnya di wilayah Batuceper, dengan bercengkrama satu sama lain walaupun berbeda pandangan politik itu hal yang wajar intinya tetap jaga kebhinekaan,” tutup mantan Wakapolsek Jatiuwung itu. (Ricki Fauzan/KJK)